Metode secara harfiah berarti”cara”. Dalam pemakaian yang umum, metode
diartikan sebagai cara melakukan suatu kegiatan atau cara melakukan pekerjaan
dengan menggunakan konsep-konsep secara sistimatis
Sedangkan
yang dimaksud dengan metode mengajar adalah cara yang berisi prosedur baku
untuk melaksanakan kegiatan pendidikan, khususnya kegiatan penyajian materi
pelajaran kepada siswa .
Mengajar
secara efektif sangat bergantung pada pemilihan dan penggunaan metode mengajar
yang serasi dengan tujuan mengajar.Sehu bungan dengan itu metode mengajar
adalah suatu pengetahuan tentang cara –cara mengajar yang dipergunakan atau
ditetapkan oleh guru dengan memperhatikan tujuan dan bahan. Dalam menentukan
metode terletak pada keefektifan proses belajar mengajar serta tehnik penyajian
yang dikuasai guru untuk mengajar bahan pelajaran kepada siswa dalam kelas,
baik secara individu maupun secara kelompok/klasikal agar pelajaran itu dapat
diserap, dipahami dan dimanfaatkan siswa dengan baik. Makin baik metode
mengajar makin baik pula pencapaian tujuan.
Metode
mengajar yang diterapkan dalam suatu pengajaran dikatakan efektif jika menghasilkan sesuatu sesuai
dengan yang diharapkan atau dengan kata lain tujuan tercapai, bila makin tinggi
kekuatannya untuk menghasilkan sesuatu makin efektif metode tersebut. Setiap
metode mempunyai keunggulan dan kelemahan dibandingkan dengan yang lain. Tak
ada satu metodepun yg dianggap ampuh untuk segala situasi. Suatu metode
dianggap ampuh untuk segala situasi tetepi belum tentu ampuh untuk situasi yang
lain. Seringkali terjadi pengajaran dilakukan dengan menggunakan berbagai
metode secara bervariasi.
Menurut Djamarah (1995:83) seorang guru harus
memahami kedudukan metode sebagai alat motivasi eksintrik dalam kegiatan
belajar mengajar atau motif-motif yang aktif dan fungsinya karena adanya
peransang dari luar. Karena itu metode berfungsi sebagai alat peransang dari
luar yang dapat membangkitkan belajar seseorang.